PEMANTAUAN PROKES COVID 19 DALAM KEGIATAN PENDALAMAN MATERI SEKOLAH DASAR DI WILAYAH KEMANTREN KRATON

Pendalaman materi Sekolah Dasar dengan menerapkan protokol kesehatan Covid 19 sudah berlangsung di wilayah Kemantren Kraton selama 3 hari ini. Pendalaman materi tingkat sekolah dasar rencananya akan berlangsung selama 7 hari yaitu tanggal 20-22 April 2021 dan 24-27 Mei 2021. 

Dalam kegiatan ini Mantri Pamong Praja Kemantren Kraton Drs.S Widodo Mujiyatna selaku Ketua Satuan Tigas Covis-19 Kemantren Kraton menyempatkan berkunjung ke Sekolah Dasar di Wilayah Kemantren Kraton Rabu 21/04/2021 serta meninjau pelaksanaan protokol kesehatan di masing-masing Sekolah Dasar di Wilayah Kemantren Kraton. 

Mantri Pamong Praja Bapak Drs.S Widodo Mujiyatna dan Mantri Anom Ibu Sulsmi melaksanakan pemantauan di SD Keputran II 

Ditempat yang berbeda dimasing-masing wilayah Kelurahan, bapak dan ibu lurah juga melaksanakan pemantaan di Sekolah Dasar di wilayah kelurahan. 

Lurah Patehan Handani BS, S.Sos, Lurah Panembahan Raden Mas Murti Buntoro, S.H., M.I.P. dan Lurah Kadipaten Hj. Baiq Suriyatningsih, BA melaksanakan pemantauan TPM Sekolah Dasar  dimasing-masing wilayah Kelurahan

Dalam kunjunganya Mantri Pamong Praja Kemantren Kraton Bapak Drs.S Widodo Mujiyatna menyampaikan himbauan kepada siswa siswi sekolah dasar untuk selalu mematuhi protokol kesehatan di sekolah maupun di rumah masing-masing. dan dalam kesempatan ini, Bapak Mantri Pamong Praja Kemantren Keraton juga menyampaikan harapannya adar kegiatan TPM sekolah dasat ini dapat berjalan dengan lancar.