Layanan Pasar Kemis Kemantren Kraton (LAPIS KERATON)
KTNews. Dalam rangka mendekatkan pelayanan kepada masyarakat dan memberikan kemudahan dalam proses pengajuan perizinan online, dan untuk meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat , saat ini Kemantren Kraton memberikan fasilitas pendampingan dan kemudahan layanan yang dikemas dalam satu inovasi yang diberi nama LAPIS KERATON ( Layanan Pasar Kemis Kemantren Kraton). Inovasi ini bekerjasama dengan Universitas Aisyiyah Yogyakarta, Puskesmas Kraton, Samsat Kota Yogyakarta, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah dan Bank Jogja. Layanan ini di launching sejak tanggal 15 Maret 2022 yang lalu dan mulai dibuka pada hari Kamis 14 April 2022. Ada 8 Jenis layanan yang ada di LAPIS KERATON ini, antara lain :
- Penanganan Permasalahan Kesehatan Jiwa, meliputi: FGD design dan perencanaan (sosialisasi dan diskusi rencana program), Asessmen kebutuhan terkait upaya promotif, preventif dan kuratif, Edukasi promotif kesehatan jiwa, Pelatihan penangaan ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa) dalam lingkup keluarga dan Konseling.
- Konsultasi dan Cek Kesehatan, meliputi : Cek gula darah, tensi, tinggi badan, berat badan dan konsultasi kesehatan gratis.
- Pendampingan Manajemen Bisnis UMKM, meliputi : Produksi, Packaging, Marketing (e_commerce), dan Manajemen keuangan.
- Konsultasi dan Pembayaran PBB-P2 (Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan)
- Pendampingan Perizinan Online Bangunan Gedung, meliputi: Pembuatan akun JSS, Pembuatan E-mail, Alih media persyaratan perizinan, Entry pendaftaran online, Print dokumen perizinan.
- Pendampingan Perizinan OSS (Online Single Submission), meliputi: Pembuatan akun OSS (Online Single Submission), Pembuatan NIB (Nomor Induk Berusaha), Pembuatan izin usaha.
- Layanan Bank Jogja;
- Layanan Gojak (Go Pajak Kendaraan Bermotor).
Beberapa Layanan yang ada di LAPIS KERATON ( Layanan Pasar Kemis Kemantren Kraton)
Layanan ini semua gratis dan hanya ada di setiap hari Kamis, khusus untuk Layanan nomor 1 (Penanganan Permasalahan Kesehatan Jiwa) harus melalui pendaftaran terlebih dahulu melalui no WA Hotline Kemantren Kraton 0813 2511 3261 dengan format mengirimkan nama, alamat dan no hp. Pendaftaran paling lambat hari rabu tiap minggunya sebelum jam 12.00.